Kegiatan Ragam Berita Terkini

LOUNCHING VAKSINASI ANAK UMUR 6-11 TAHUN

Puskesmas Batang Peranap, Pemerintah me-launching Vaksinasi Merdeka Anak usia 6-11 tahun, pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Anak digelar di Kantor Korwil Kec. Batang Peranap pada hari kamis tanggal 13 Januari 2022. Proses vaksinasi disaksikan langsung oleh Bapak Camat Batang Peranap beserta anggota, TNI POLRI, Bapak Korwil, Kepala Sekolah beserta guru-guru sekolah.

Jumlah anak yang akan divaksin saat lounching Vaksinasi adalah berjumlah 108 orang dari 3 sekolah yakni SDN 001 Pematang, SDN 004 Sukamaju dan SDN 005 Selunak.

Pihak sekolah dan pukesmas mengundang para wali murid untuk mendampingi anaknya dalam pelaksanaan vaksinasi covid 19 dosis 1 ini, agar informasi tentang kesehatan anaknya dapat diperoleh dengan baik oleh tim kesehatan saat skrining vaksinasi.

Penyuntikan vaksin kepada anak usia 6-11 tahun dilakukan dengan intramuskular atau injeksi ke dalam otot tubuh di bagian lengan atas dengan dosis 0,5 mili. Vaksinasi diberikan sebanyak 2 kali dengan interval minimal 28 hari.

Harapan kita bersama, setelah kegiatan vaksinasi anak ini dilaksanakan semoga kasus covid 19 pada anak menjadi berkurang.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *