Pemeriksaan Gratis Peserta Prolanis dari Labor Kimia Prodia Pekanbaru

Puskesmas Lirik, Dalam upaya mewujudkan masyarakat hidup sehat, Puskesmas Lirik bersama dengan tim labor kimia dari prodia Pekanbaru melaksanakan pemeriksaan labor kimia darah bagi peserta Prolanis ( peserta program pengelolaan penyakit kronis ) secara gratis pada tanggal 06 desember 2022 di lakukanĀ  di desa yaitu : desa Sungai Sagu tujuannya untuk memantau status kesehatan peserta prolanis dengan cara mengambil sampel darah dimana sebelumnya peserta disarankan untuk berpuasa terlebih dahulu,

Selain itu tujuan prolanis untuk mendorong pasien mendapatkan fasilitas kesehatan tingkat pertama. Sasaran prolanis ini ditujukna untuk pasien Diabetes Melitus tipe 2 dan Hipertensi. Program prolanis ini juga meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan dan pencengahan pada pasien.

Ucapan terima kasih kepada tim labor kimia dari prodia Pekanbaru dalam kegiatan pemeriksaan kimia darah bagi peserta prolanis ini, semoga kegiatan ini dapat di tingkatan lagi untuk yang akan datang.

lirik

Berdiri pada tahun 1989, dengan luas wilayah 220,4 km

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *