Untuk mencegah wabah dari Kabut asap Puskesmas sei lala, pada Selasa (17/9/19) membagi kan masker secara gratis 500 masker kepada pengguna Jalan Didepan Puskesmas Sei Lala yg merupakan jalur lintas barat. Hal ini dilakukan untuk pencegahan penyakit dari dampak kabut asap tebal yang melanda Kabupaten Indragiri Hulu. Puskesmas Sei Lala juga membagikan ke sekolah maupun ke masyarakat umum dalam pembagian masker dan mempromosikan dampak bahaya kabut asap bagi kesehatan.

Puskesmas Sei Lala bekerja sama dengan lintas sektoreal untuk membagikan masker kepada masarakat yang melintasi jalan didepan Puskesmas Sei Lala, Tujuan dari pembagian masker tersebut sebagai pelindung diri dan menguragi dampak kabut asap kesehatan terhadap masyarakat di Diwilayah Kecamatan Sungai Lala. disini Bapak Camat Sungai Lala Langsung terjun kelapangan untuk membagikan masker kemasyarakat yang melintas

Puskesmas Sei Lala juga mensiagakan posko kesehatan dan rumah singga untuk warga yang terkena dampak kabut asap bagi masyarakat terutama ibu hamil,balita,bayi,lansia, penderita jantung dan paru-paru. bila nanti terjadi sesak napas atau gawat darurat lainya posko dan rumah singga tersebut sudah siap melayani masyarakat yang membutukannya karna sudah di lengkapi alat kesehatan ,tenaga medis dan obat-obatan yang di butuhkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *