Kegiatan Ragam Berita Terkini Uncategorized

SOSIALISASI RUMAH TUNGGU KELAHIRAN (RTK) DIWILAYAH KERJA PUSKESMAS KUALA CENAKU

UPTD. Puskesmas Kuala Cenakub17 juni 2019, yang dihadiri oleh Tim dari Dinas Kesehatan Indragiri Hulu. ibu Floren dan kepala desa se kecamatan kuala cenaku.

Rumah Tunggu Kelahiran (RTK) adalah suatu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM), berupa tempat (rumah/ bangunan tersendiri) yang dapat digunakan untuk tempat tinggal sementara bagi ibu hamil yang akan melahirkan hingga nifas, termasuk bayi yang dilahirkannya serta pendampingnya (suami/ keluarga/ kader kesehatan). Penyediaan RTK mempertimbangkan sumber daya kesehatan di daerah dan kebutuhan lapangan, seperti jumlah sasaran ibu hamil, jumlah ibu hamil risiko tinggi, luas dan tingkat kesulitan wilayah, jumlah tenaga kesehatan pelaksana, dll. Adapun KriteriaRumah Tunggu Kelahiran (RTK) adalah :

  • Lokasi berdekatan dengan puskesmas yang mampu melakukan pertolongan persalinan atau Rumah Sakit Umum Daerah/Pusat. (diharapkan dapat mencapai fasilitas pelayanan kesehatan kurang dari 30 menit)
  • Rumah milik penduduk atau rumah yang dibangun oleh pemerintah desa
  • Mempunyai ruangan tidur, dapur, kamar mandi, jamban, air bersih dan ventilasi serta sumber penerangan (listrik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *